
Hai Sobat Smakanda.
✨ SMK ENGLISH CHALLENGE 2025 – SMKN 2 Batu Siap Go Internasional! ✨
SMKN 2 Batu sukses melaksanakan kegiatan SMK English Challenge 2025 pada tanggal 14–16 Juli 2025, sebuah program strategis yang memberikan bantuan sertifikasi bahasa asing kepada siswa melalui TOEIC (Test of English for International Communication).
Seluruh siswa kelas XI dari seluruh program keahlian antusias mengikuti kegiatan ini sebagai langkah nyata untuk meningkatkan kompetensi berbahasa asing yang dibutuhkan di dunia kerja global 🌍


Program ini tidak hanya mendukung penguatan soft skill siswa, tapi juga membuka peluang lebih luas menuju dunia industri dan dunia internasional. 💼✨
SMKN 2 Batu terus berkomitmen mencetak generasi profesional yang kompeten dan siap bersaing di tingkat global!
ig : @smkn2batu
youtube : SMK NEGERI 2 BATU
